Wisata di Danau Ranau

     Akhirnya....setelah melakukan perjalanan panjang, sampailah kami di Muaradua. Kami tiba jam delapan malam. Adik iparku Jimy, isteri d...


     Akhirnya....setelah melakukan perjalanan panjang, sampailah kami di Muaradua. Kami tiba jam delapan malam. Adik iparku Jimy, isteri dan kedua anaknya menyambut kedatangan kami dengan genbira. Setelah berbincang-bincang melepas kangen, kami langsung berberes-beres. Ada yang mandi, ada yang lanjut makan malam yang telah tersaji sejak tadi. Ada yang langsung mengambil posisi untuk mencari kaplingan tidurnya mau di mana, haha... Maklumlah, rumah Jimy tak terlalu luas. Bila kedatangan tamu empat keluarga besar tentunya langsung penuh sesak dong penghuninya, hehe.. Tapi biarpun kami tidurnya berhimpit-himpitan tak begitu terasa, soalnya  tubuh sudah capek banget pengen buru-buru tidur. Esok harinya rencana mau wisata ke Danau Ranau.  Setelah wisata di Danau Ranau kami akan melanjutkan perjalanan menuju kota Krui di Lampung.

Kisah sebelumnya baca di SINI

Objek wisata alam Danau Ranau yang terletak di kecamatan Banding Agung
Kabupaten OKU Selatan Provinsi Sumatera Selatan 

     Pagi harinya, kami semua sudah rapi dan bersiap-siap melanjutkan perjalanan wisata ke Danau Ranau. Jarak tempuh yang mesti dilalui sekitar satu setengah jam. Empat mobil berjalan iring-iringan. Seru juga sih jalan-jalan kayak gini. Kita seperti orang nomaden yang singgah dari satu tempat ke tempat lain yang dituju.

     Beberapa saat kemudian kami sampai di lokasi wisata. Pemandangan alam yang masih asri begitu terasa. Hawa yang segar dan pepohonan yang rindang menghijau menyajikan pesona yang begitu indah. Seperti biasa, tanganku selalu latah mengambil handphone berkamera untuk mengabadikan momen seperti ini. 


Panorama tempat wisata Danau Ranau yang ada di Mess  PT. PUSRI

Kawasan objek wisata alam Danau Ranau ini dikelola oleh PT.PUSRI

     Setelah puas mengabadikan keindahan panorama alam di sekitar objek wisata Danau Ranau, tibalah saatnya sesi foto selfie, hehe... Aku dan suami gantian mengambil pose yang bagus untuk selfie. Biasanya suamiku ogah selfie. Dengan bujuk rayu yang kujalankan akhirnya dia bersedia juga selfie bareng. Kapan lagi kan mau foto bareng di tempat yang indah kayak gini? Hehe...


Selfie bareng my hubby, dengan latar belakang Danau Ranau dan Gunung Seminung


Suatu sore di Danau Ranau, kesannya begitu dramatis dan eksotis,
momen yang romantis banget ketika mentari mulai turun mencari peraduannya


Selfie bareng dengan my hubby

     Di Danau Ranau ini terdapat sumber mata air panas, tepatnya di pinggiran kaki gunung Seminung. Untuk mencapai sumber air panas ini, kita mesti naik perahu motor menyeberangi danau. Sayangnya, aku gak berani nyebrang naik perahu motor, soalnya debit air sedang tinggi. Aku takut terjadi apa-apa karena aku gak bisa berenang. Daripada aku ketakutan lebih baik kuputuskan untuk tidak ikut rombongan keluargaku yang sebagian dari mereka nyebrang ke sumber air panas. Konon, air panas yang bersumber dari mata air di kaki gunung Seminung ini bisa mengobati penyakit kulit lho...! Butuh waktu sekitar 20 menit untuk tiba di seberang danau.



     Sembari menunggu keluarga yang lainnya menyeberang ke sumber air panas, aku memilih beristirahat di pondokan yang ada di sana. Cukup membayar sepuluh ribu per orang, kita bisa beristirahat bahkan tiduran. Bekal makanan yang kami siapkan dari rumah Jimy pun kami buka dan hidangkan di pondokan itu. Sebetulnya sih ada tempat membeli makanan, tetapi untuk jumlah orang yang duapuluhan lebih bisa merogoh kocek yang lumayan mahal. Bisa berjut-jut dong! Solusinya biar ngirit, kami membawa bekal makanan yang telah dimasak dan disiapkan dari rumah, hehe...

     Bersambung... NEXT..


COMMENTS

BLOGGER: 44
  1. Wah bersambung.
    Bener, Mak kalau piknik bawa bekel biar hemat

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya nih..kufu ngirit.. Soalnya bawa keluarga besar..hehe

      Hapus
  2. pemandangan tempat wisata dan danaunya indah mba...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya...pemandangannya bagus Mba.. Gak kalah indahnya dgn Danau Beratan di Bedugul Bali..

      Hapus
  3. Pemandangannya seger. Jadi pingin nyemplung ke airnya. :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Seger banget Mba..Tapi aku gak bisa berenang..aku takut nyemplung..hehe

      Hapus
  4. cantiiik ya..aku belum sempat ke sini mba..soalnya dari Bandar Lampung memang lumayan jauh, lebih dekat dari Bengkulu ya. Aaah, jadi pengen main ke sana..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ayooo Mba Indah, kalo pas pulang kampir main ke Danau Ranau... tempatnya cantik..

      Hapus
  5. Pemandangannya bagus banget, pondokannya bisa murah gitu ya mbak, mupeng deh kesana, hehehe.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya Mba, pondokannya ngitungnya per kepala, hehe..murah meriah...

      Hapus
  6. Indahnya pemandangan, segarnya suasana. Bunda ke SumSel hanya transit ketika mau ke Pulau Bangka, sudah lama sekali.

    BalasHapus
  7. (Rasanya) Saya belum pernah ke tempat wisata ini ...
    Setelah saya gugling ... ternyata danau ini adalah danau ke dua terbesar di Sumatera.

    Terima kasih telah menginformasikannya untuk kita semua ya Bu

    Salam saya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ayoo Om... Jalan2 ke Danau Ranau sekalian mempromosikan wisata alam ini.. Tdk kalah keren dan cantik lho tempatnya.. Mksh sdh berkunjung di dini ya Oom...

      Hapus
  8. Waaahh sayang yo mba nggak ikut nyebrang ke sumber air panasnya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya Mba...aku gak bisa berenang takut nyebrang naik kapal motor..

      Hapus
  9. wah, indahnya, ada gunung ya dilatar belakang danaunya...ada air panasnya pula ya.... :))

    BalasHapus
  10. Wow keren banget juga pemandangan wisata danau Ranu ya,andai posisiku dekat pastilah tiap hari terus menyambanginya. Hehehhe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Keren Mba tempatnya.
      sayangnya lumayan jauh juga dari Palembang..

      Hapus
  11. Ya kok bersambung mba hehe

    Danau ini bagus banget mak, sayang jauh banget neh.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sengaja dibikin bersambung ceritanya Mba.. Kalau kepanjangan ntar pada bosen gak ada yg mau baca.. Mksh ya sdh mampir di sini..

      Hapus
  12. jauh dung ya dr Palembang kota mba, lebih deket ke lampung kah?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalo dari Pakembang jauh.. Lebih dekat dgn Lampung.. Danau Ranau sebagian mak wil Sumsel, sebagian mak Lampung..

      Hapus
  13. Waaa
    ..bagussss...jadi pingin kesana. Eh..kalo dari jakarta ke bandara palembang atau lampung ya lebih enak?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Via palembang aja enak juga Mba... Ntar dari Palembang jalan darat ke Danau Ranau sekitar 7 jam-an..

      Hapus
  14. Belum sampai ke danau ranau.

    BalasHapus
  15. 10.000 per orang...lumayan murah yaaa..., senangnya kumpul rame-rame..meskipun tidurnya himpit-impitan....
    maaf baru sempat mampir ke blog keren ini...
    keep happy blogging always..salam dari makassar - banjarbaru :-)

    BalasHapus
  16. Kalau bekal bawa sendiri rasanya malah lebih nikmat ya mbak?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya..nikmatnya itu pas makan rame2 pada heboh ngerubungi bekslnya..hehe

      Hapus
  17. kalau ramai-ramai, apalagi sama keluarga, memang enak juga kalau bawa makan sendiri :)

    BalasHapus
  18. cantik kali danau ini mbak, romantis jadinya, apalagi sama hubby, duh OKU kapan aku bisa ke sana ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Mudah-mudahan Mba Evri suatu saat nanti bisa ke OKU ya..

      Hapus
  19. Masya Allah itu latar belakangnya gunungnya terlihat deket ya mbak

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya Mba...kalo dilihat fotonya gunung itu kayaknya dekat.. Padahal jauh lho...

      Hapus
  20. cakepnyaaaaa
    penginapannya jg kayaknya asyik ya mbak

    BalasHapus
    Balasan
    1. Penginapannya cakep Mba.. kayak bungalow2 gitu deh..

      Hapus

scroll untuk melihat konten
scroll untuk melihat konten
Nama

#BPN30DayChallenge2018,1,Aneka Info,14,Aneka Tips,16,Arisan Link,8,Asian Games 2018,1,AWARD,5,Berbagi Bahagia Bersama TabloidNova.com,1,BPN30DayChallenge2018,1,Catatan Perjalanan Umroh,8,Content Placement,1,Event Blogger,1,FIKSI-CERPEN,1,FLASH FICTION,1,Hadiah GA,5,Hidup Sehat,6,Hobi TTS,1,iblogmarket,2,Infus Glutathione terbaik,1,Infus Vitamin C terbaik,1,Jalan-jalan,28,Jokes,15,Klinik Anti Aging terbaik,1,Klinik Ozon terbaik,1,Koleksi Buku,3,Koleksi Foto,3,Kompetisi Tulisan/Give Away,91,My Diary,55,My Story: Life and Love,2,ODOP-ISB,1,Ragam Informasi,3,Ragam Kuliner,13,Review,6,Review Blog,9,Review on The Spot,1,Road To Hajj 2016,1,Setetes Embun,6,Solusi Sehat dengan Terapi Ozon,1,Standford Medical Center,1,Stanmed,1,Tali Asih,5,Teknologi,1,Tentang Ompick,6,Toped,27,Travelling,32,Tulisan di Media,3,Umroh 2010,16,Wisata,29,
ltr
item
SPIRIT OF MY LIFE: Wisata di Danau Ranau
Wisata di Danau Ranau
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj3RlCd-kbgEQLUtnRqaNUHxrtJNZXWr1oRDcrNbXe65uI3eONTepO8A76ptl5X8S0GB3knxoouw5DFN9YyQxtFGV1w8mVZDuFS4eqeIbLo2mivHN9TwKPXYA3C502N1ytzcu7on-MM-rU/s320/WP_20151224_14_02_00_Pro.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj3RlCd-kbgEQLUtnRqaNUHxrtJNZXWr1oRDcrNbXe65uI3eONTepO8A76ptl5X8S0GB3knxoouw5DFN9YyQxtFGV1w8mVZDuFS4eqeIbLo2mivHN9TwKPXYA3C502N1ytzcu7on-MM-rU/s72-c/WP_20151224_14_02_00_Pro.jpg
SPIRIT OF MY LIFE
https://www.rita-asmara.com/2016/01/wisata-di-danau-ranau.html
https://www.rita-asmara.com/
https://www.rita-asmara.com/
https://www.rita-asmara.com/2016/01/wisata-di-danau-ranau.html
true
8924896856438245291
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy