Sensasi naik Mercedes-Benz, aplikasi dari teknologi Augmented Reality (AR) yang digunakan BCA untuk woro-woro promo GTB 2015 Tidak ...
Sensasi naik Mercedes-Benz, aplikasi dari teknologi Augmented Reality (AR)
yang digunakan BCA untuk woro-woro promo GTB 2015
yang digunakan BCA untuk woro-woro promo GTB 2015
Tidak terasa ternyata aku menjadi nasabah BCA sudah berjalan selama empatbelas tahun. Tepatnya pada tahun 2001 aku membuka rekening tabungan Tahapan BCA di BCA Kenten Palembang. Wow... empatbelas tahun ya, bangga juga aku menjadi nasabah setia.
Selama kurun waktu tersebut aktifitas yang sering aku lakukan adalah menabung, transfer dana, tarik tunai dan cek saldo. Cerita awal kenapa aku membuka rekening tabungan Tahapan BCA adalah karena BCA memiliki jaringan luas ke seluruh Indonesia. Dengan jangkauan luas aku berharap setiap transaksi yang kulakukan tak mengalami kendala. Benar saja, dulu itu aku sering melakukan transfer dana dari rekeningku ke rekening Saudaraaku yang tinggal ngekos di Jakarta. Maklumlah, sebagai anak muda yang baru belajar mandiri dan tinggal di rantau, kadang-kadang Saudaraku itumasih butuh suntikan dana dari keluaargaanyaa, hehe.... Biasa, alasan klasik, gajinya belum mencukupi untuk hidup dan tinggal di Jakarta, hehe.... Selain itu, BCA kerap mengadakan acara promo-promo seperti Gebyar Tahapan BCA. Nah... itu pula alasanku mengapa sampai saat ini aku menjadi salah satu nasabah setia BCA. Barangkali saja suatu saat aku hoki dan dapat memenangkan salah satu hadiahnya, haha....
Suasana pelayanan kepada nasabah di kantor BCA Demang Lebar Daun Palembang
Tidak hanya di Palembang, mesin AR yang canggih ini juga hadir di Surabaya, Medan, Semarang, Kediri, Makasar dan Samarinda. Jangan lupa untuk mention @GoodLifeBCA karena semua foto di social media itu akan dipilih oleh juri-juri BCA dan pemenangnya akan mendapatkan berbagai hadiah mantap. Ada smartphone Xiaomi yang sedang hype dan Samsung S6 canggih teranyar. Jangan takut untuk tidak menang, karena hadiah akan dibagikan mingguan di setiap cabang! Khusus untuk Samsung S6 akan diberi sekali di akhir periode sebagai Grand Prize.
Mesin AR ini akan aktif mulai dari 15 Juni 2015 sampai 3 Juli 2015. Info lebih detail bisa kamu tengok di webnya.
Jadi mesin AR ini adalah sarana promo dari BCA dalam upayanya memberitahu kepada masyarakat luas dan nasabah akan kelanjutan dari promo Gebyar Tahapan BCA (GTB) 2015. Diharapkan kepada masyarakat luaas dan seluruh nasabahnya agar dapat mengambil kesempatan emas untuk menambah pont-pointnya agar bisa mengikuti GTB 2015 ini.
Gak bosen memberi hadiah, Gebyar Tahapan BCA yang meleganda ini juga sedang mencari pemenang baru tahun 2015. Semoga nasabah yang punya Tahapan BCA, Tahapan Gold, Tahapan Xpresi dan nasabah BCA Syariah yang memiliki Tahapan IB dan Tahapan Rencana IB, bisa ikutan program ini. Hadiahnya banyak banget euy. Aku baca di selebaran BCA di situ, ada ratusan motor Honda, puluhan Mersedes-Benz C-Class dan yang paling top Mersedes-Benz S-Class. Cara mudahnya ikutan program ini adalah dengan memperbanyak saldo di tabungan BCA dan melakukan transaksi memakai fitur BCA sebanyak mungkin. Bingung gak?
Begini nih. Supaya bisa ikut dalam Gebyar Tahapan BCA, nasabah harus memiliki kupon yang bisa didapatkan dengan kegiatan-kegiatan ini:
- Tambahan saldo
- Bayar tagihan kartu kredit, listrik, air, telepon, dan lainnya pakai e-Banking BCA (KlikBCA, m-BCA dan ATM)
- Beli pulsa, tiket dan lainnya pakai e-Banking BCA (KlikBCA, m-BCA, KlikPay dan ATM)
-Belanja pakai Debit BCA.
Setiap aktifitas akan menambah menambah pundi-pundi kupon kamu dan semakin banyak kupon berarti semakin besar kesempatan untuk meningkatkan hadiah-hadiah yang ditawarkan. Semua nasabah berhak untuk ikut dan semua nasabah juga berhak untuk menang. Gak percaya? Coba deh main-main ke http://www.bca.co.id/gebyartahapanbca. Disitu kamu bisa lihat berbagai simulasi yang memberi tahu gimana caranya memperbesar kemungkinan menang. Ikuti aja caranya biar bisa dapet Mercy.
Nah... kalian sudah pada paham kan dengan mekanisme GTB 2015 dan woro-woronya melalui mesinAR di BCA? Jangan pada bengong ah... Tunggu apa lagi, yuk tingkatkan segera transaksimu. Siapa tahu dewi fortuna berpihak pada kalian dan salah satu hadiah heboh GTB berada dalam genggamanmu. Yuk ah....
COMMENTS