Memasuki usia 6 bulan, si kecil membutuhkan asupan selain ASI. Menyediakan Makanan Pendamping ASI (MPASI) untuk buah hat...
Memasuki usia 6 bulan, si kecil membutuhkan asupan selain ASI. Menyediakan Makanan Pendamping ASI (MPASI) untuk buah hati yang terbaik tentulah menjadi hal penting bagi Bunda. Memasak sendiri makanan untuk si kecil menjadi pilihan tepat untuk menjaga kualitas gizi dan kebersihan makanan yang akan disajikan untuk si kecil. Komposisi seimbang empat bahan yang terdiri dari karbohidrat, protein hewani, protein nabati dan sayur haruslah tercukupi. Akan tetapi, Bunda jangan sampai melewatkan satu lemak tambahan pada menu buah hati. Apa sajakah lemak tambahan yang baik untuk si kecil?
* Olive Oil
Olive Oil atau yang sering dikenal dengan nama minyak zaitun diambil dari perasan zaitun murni dapat menjadi alternatif pilihan lemak tambahan. Bunda dapat menambahkan Extra Virgin Olive Oil atau sering disingkat EVOO langsung pada makanan si kecil. Bunda juga dapat menggunakan Extra Light Olive Oil (ELOO) untuk menumis makanan si kecil. Selain sebagai booster berat badan, EVOO juga dapat mendukung pertumbuhan dan perkembangan otak bayi.
* Butter
Produk turunan susu ini juga dapat digunakan sebagai lemak tambahan pada menu MPASI si kecil.Butter dapat dicampurkan langsung pada makanan atau sebagai dasar menumis saat memasak. Butter juga dapat membuat masakan menjadi lebih harum, tentunya akan membuat nafsu makan si kecil meningkat. Jangan lupa untuk menggunakan unsalted butter khususnya pada anak usia dibawah 12 bulan.
* Santan
Lemak tambahan satu ini paling mudah ditemukan di dapur Indonesia. Masakan Indonesia yang beragam dan tak jarang menggunakan santan dan membuat Bunda lebih mudah menemukan varian lemak tambahan ini. Santan yang diberikan kepada si kecil sebaiknya dari parutan kelapa asli, sebisa mungkin hindari santan kemasan . Parutan santan tersebut kemudian diperas dengan air matang dan dapat langsung diminumkan kepada si kecil atau dicampur untuk diolah menjadi menu kesukaan buah hati Bunda.
* Keju
Keju adalah salah satu produk turunan susu yang banyak penggemarnya. Keju sangat nikmat ketika dicampurkan dalam masakan atau bahkan dijadikan cemilan. Keju yang diberikan pada anak usia dibawah 12 bulan sebaiknya harus diperhatikan kadar garamnya. Jangan terlalu asin karena garam belum banyak dibutuhkan bayi dibawah 12 bulan. Produk tersebut sangat mudah didapatkan Salah satunya di Indomaret, tidak jarang pula Bunda bisa mendapatkan harga murah melalui Promo Indomaret.
Demikian beberapa jenis lemak tambahan yang baik untuk menu MPASI buah hati Bunda. Semoga informasi yang diberikan ini mampu menambah wawasan Bunda. Kini Bunda tidak perlu bingung lagi untuk memberikan menu terbaik bagi si kecil.
Aku belum pernah ngasih keju buat anak-anak sih, hihi.
BalasHapusBisa kok Mba keju diberikan pada anak2..
HapusPaling suka kalau lagi ada promo indomaret, jadi khilaf pingin mborong.
BalasHapusHaha. Sama kayak aaya, kalo ada promo suka khilaf..
HapusTernyata keju bagus buat mpasi yaa, baru tahu nih :D.
BalasHapusIya Mba, keju cocok buat MPASI..
HapusLah baru tau kalau keju bisa di buat Mpasi
BalasHapusSekarang jadi tahu ya Mba?
Hapus